Rabu, 11 Mei 2011

Internet Sehat (Bagian 1)


 





MIPA News:
Perkembangan teknologi internet begitu pesat pada saat ini sungguh membuat semua orang dipaksa untuk berlari dalam menguasainya. Mulai dari siswa SD, SMP, SMA jangan diragukan lagi di kalangan kampus internet disinyalir merupakan konsumsi sehari-hari.

Kalau melihat perkembangannya, semua lapisan masyarakat mengenal internet dimulai dengan boomingnya situs jejaring sosial facebook meskipun sebelumnya dikalangan menengah keatas sudah bukan hal baru. Akan tetapi dengan diperkenalkannya facebook sampai dengan saat ini sepertinya semua orang mulai dari anak-anak, dan dewasa tua maupun muda begitu menyukai menggunakannya, hal ini menggeser jejaring social seperti tweeter dan sejenisnya dengan berbagai alasan tentunya. 

Keadaan seperti ini merupakan kondisi yang sangat menggembirakan dimana semua orang sudah mengenal dan melek teknologi dalam hal internet. Internet itu sendiri diartikan merupakan jaringan global komputer dunia, besar dan sangat luas dimana setiap komputer saling terhubung satu sama lainnya dari negara ke negara lainnya di seluruh dunia dan berisi berbagai macam informasi, mulai dari text, gambar, audio, video, dan lainnya.

Menurut pengertian diatas bahwa internet merupakan jaringan global computer dunia, maka sudah dipastikan bermacam informasi, gambar, audio, video mulai dari ilmu pengetahuan, sejarah, agama, dan yang lainnya ada disana, baik itu sifatnya sangat bermanfaat ataupun sama sekali tidak bermanfaat atau mudharatnya sangat besar.

Oleh karena itu, dalam mensikapi penggunaan internet  ini perlu pemahaman yang baik dan sehat  mengingat banyak sekali konten-konten yang bebau ras, agama, dan tentunya tidak senonoh (porno) yang belakangan ini sangat memprihatinkan menerpa bangsa kita tercinta Republik Indonesia ini.

Permasalahan ini sudah di sikapi oleh pemerintah dengan memberlakukan UU ITE khususnya tentang Pornografi. Tapi sampai dengan saat ini UU tersebut belum menunjukkan hasil yang sangat berarti, tentunya membutuhkan kerjasama semua elemen masyarkat dan tanggung jawab sebagai warga Negara yang menginginkan generasi yang bermoral, bermartabat, cerdas, berkualitas, beriman dan bertanggung jawab.

Akhirnya salah satu bentuk tanggung jawab moral terhadap anak-anak kita, ber-internetlah secara sehat, mulailah dari diri sendiri. Selanjutnya berilah pemahaman, bimbingan, dan pantauan yang bijak kepada anak-anak kita demi masa depannya yang gemilang.

Semoga artikel ini memberikan manfaat bagi kita semua. Jadikan diri kita panutan dan contoh yang baik di dalam keluarga, karena itu akan memancarkan cahaya teladan di lingkungan kita. Semoga Allah memberikan kekuatan dan bimbingan kepada kita semua dalam usaha menuju pribadi-pribadi yang kualitas baik dari segi ilmu pengetahuan dan teknlogi, maupun agama.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar